6 Tips Menjaga Kesehatan Ketika Liburan

liburan,tips kesehatan,menjaga kesehatan saat liburan
Menjaga Kesehatan saat liburan Tiba By : Vebma

6 Tips Menjaga Kesehatan Ketika Liburan

Libur panjang telah tiba !. Berlibur bersama keluarga dan orang terkasih merupakan kegiatan yang tidak boleh dilewatkan. Anda pun bisa memilih beberapa destinasi menarik, seperti Bandung, Puncak, Bali, Batam, Singapura hingga Hongkong.

Namun, agar liburan berjalan lancar dan tidak terganggu, pastikan Anda menjaga kesehatan. Pasalnya, sibuk melakukan berbagai kegiatan kerap membuat sebagian orang lupa akan menjaga kesehatan.

Ditambah kelelahan dan tidak mengonsumsi makanan sehat membuat tubuh mudah terserang penyakit. Berikut tips tetap sehat saat liburan yang dilansir dari Buzzfeed


1. Persiapkan kesehatan

Persiapkan kesehatan Anda sebelum melakukan liburan. Pastikan Anda rutin berolah raga, tidur berkualitas dan mengonsumsi makanan sehat. Cara ini dipercaya bisa membuat tubuh tetap sehat, terutama bagi mereka yang akan melakukan perjalanan jauh.

2. Tidak mengonsumsi vitamin

Menurut associate professor di University of Washington, Christopher Sanford, vitamin hanya memiliki manfaat yang kecil. "Intinya kalaupun ada manfaaatnya, itu sangat kecil. Banyak studi yang mengungkap jika obat-obatan tidak ada manfaatnya sama sekali," kata Christopher.

3. Vaksin antiflu

Vaksin anti flu dipercaya membantu tubuh terhindar dari penyakit. Anda bisa melakukannya satu atau dua minggu sebelum melakukan perjalanan. Selain suntik antiflu, Anda juga bisa melakukan vaksin berupa nasal spray yang juga efektif usir influenza.

4. Mencuci tangan

Bakteri mudah ditemui dimana saja, termasuk di tempat yang terlihat bersih. Untuk itu pastikan Anda selalu menjaga kebersihan tangan. Pasalnya, bakteri mudah menular melalui tangan.

Anda bisa mencuci tangan sesudah dan sebelum makan atau menggunakan toilet. Gosok tangan dengan sabun dan bilas hingga bersih. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan hand sanitizers.

5. Bersihkan kursi pesawat

Sebelum duduk, pastikan kursi yang akan Anda tempati bersih. Pasalnya, sejumlah penelitian mengungkapkan bahwa kursi menjadi tempat yang paling kotor di pesawat.

Baca Juga : 10 Cara Menjaga Kesehatan Mata

6. Menggunakan masker

Bakteri mudah menular dari mata, hidung dan mulut. Oleh karena itu, Christopher menyarankan untuk menggunakan masker di tempat umum, seperti airport dan terminal.

Dan itulah Tips dari kami semoga bermanfaat.

1 komentar:

  1. Incredible story there. What occurred after?
    Take care!

    ReplyDelete